Efek samping Natura Beauty Spray berbahaya tidak?

Adakah efek samping Natura Beauty Spray bagi wajah? Apakah produk Natura aman atau berbahaya untuk kulit? Apakah produk ini sudah ber-BPOM? Apakah halal? Amankah untuk ibu hamil atau tidak?

Natura Beuaty Spray merupakan produk kecantikan yang berupa serum yang dikemas dalam botol spray. Produk ini diklaim memiliki beragam manfaat bagi kulit, diantaranya adalah untuk mencerahkan kulit. Memang tak salah kalau Natura Beauty Spray ini bisa bermanfaat untuk mencerahkan kulit. Produk ini mengandung sejumlah bahan yang biasa digunakan dalam produk pemutih kulit, seperti glutathione, collagen, niacinamide, alpha arbutin, dan kojic acid.

Kalau membahas manfaat, jika dilihat dari bahan-bahan yang digunakan, Natura Beauty Spray ini bermanfaat untuk kulit. Namun, bagaimana dengan efek sampingnya? Apakah Natura Beuaty Spray berbahaya atau tidak?

Salah satu cara mudah untuk mengetahui suatu skincare itu abal-abal atau bukan, bisa dilihat dari izin BPOM-nya, apakah produk tersebut sudah terdaftar di BPOM atau belum. Produk-produk yang sudah terdaftar di BPOM berarti telah diperiksa keamanannya.

Nah, Natura Beauty Spray sudah terdaftar di BPOM dengan nomor NA18161204587, didaftarkan oleh PT Ekosjaya Abadi Lestari yang sekaligus sebagai produsen produk ini.

Lalu apakah Natura Beauty Spray halal?
Selain memiliki izin edar dari BPOM, produk ini juga sudah disertifikasi halal oleh pihak MUI. Mengapa ini juga penting? Karena skincare bisa saja mengandung bahan yang tidak halal. Misalnya, collagen, kalau asalnya dari babi, jelas haram. Tapi, kalau kolagen berasal dari sapi, dan proses pemotongannya sudah sesuai syariat, maka kolagen tersebut halal.

Jadi, Natura Beauty Spray aman, termasuk untuk ibu hamil.

Meskipun aman, sudah terdaftar di BPOM, bukan berarti bebas efek samping. Efek penggunaan skincare bisa jadi menimbulkan reaksi ketidakcocokan, seperti alergi, iritasi, bahkan munculnya jerawat besar atau yang dikenal dengan istilah breakout. Itu bukan berarti produknya berbahaya, tapi kondisi kulit orang bisa berbeda-beda, sehingga berbeda-beda pula reaksinya jika dipakaikan skincare.

Supaya lebih aman, sebaiknya gunakan produk sesuai dengan aturan pakai. Untuk mengetahui cocok tidaknya untuk kulit kalian, maka kalian perlu mencobanya dulu, tidak harus langsung ke wajah. Cara yang mudah untuk mengetahui apakah Natura Beauty Spray cocok atau tidak untuk kulit kalian tanpa harus mengaplikasikannya ke wajah, gunakan produk ini ke punggung tangan atau ke belakang telinga. Gunakan minimal tiga hari. Jika kulit memerah, panas, dan perih, itu berarti tidak cocok. Jika tidak cocok, maka sebaiknya tidak usah dipakai.

Memang kalau dari klaimnya sih Natura Beauty Spray tak sekadar sebagai produk kecantikan, melainkan bisa juga mengatasi berbagai macam penyakit dan gangguan pada kulit, seperti bisul, luka bakar, cacar air, bekas luka, kutu air, eksim, herpes, panu, dan kurap. Bahkan katanya produk ini bisa juga untuk mengatasi sakit gigi.

Padahal Natura Beauty Spray adalah produk perawatan kulit, dan izin dari BPOM adalah sebagai kosmetik, bukan untuk mengatasi penyakit tertentu. Kalau dari segi komposisinya, memang bagus Natura ini. Tapi, kalau diklaim bisa mengatasi berbagai masalah kulit, apalagi yang disebabkan oleh jamur, rasanya terlalu jauh.

Dari nama produknya saja beauty spray, nggak mungkin kan kalau khasiatnya untuk mempercantik panu? :D

Saya bukan anti dengan produk ini. Kalau kalian tertarik mau memakai produk ini, silakan saja, lha produk ini aman, bukan produk abal-abal. Namun, sebaiknya ikuti cara penggunaan produk seperti yang tertera di kemasan.

Demikian pembahasan tentang efek samping Natura Beauty Spray. Jadi, produk ini tidak berbahaya, sudah terdaftar di BPOM. Silakan pakai jika cocok.

Back to top button