Ternyata Ini Keunggulan Jenis Kartu Debit Mandiri yang Wajib Diketahui !

Kartu debit telah menjadi solusi dalam kehidupan sosial dan finansial. Pembayaran yang lebih cepat serta praktis membuat penggunanya semakin banyak yang beralih ke debit. Mandiri adalah salah satu kartu debit yang banyak difavoritkan masyarakat. Jenis Kartu Debit Mandiri juga memiliki pilihan yang beragam bagi nasabah. 

Mengenal Kartu Debit

Pada zaman modern ini, rasanya hampir setiap orang akan membutuhkan kartu debit sebagai alat pembayaran. Sistem yang memungkinkan nasabah melakukan transaksi dengan lebih mudah ini memang mempermudah proses penarikan maupun transfer yang dilakukan masyarakat.

Kartu yang memungkinkan penggunanya melakukan pembayaran non tunai ini bahkan selalu mengalami peningkatan jumlah pengguna setiap tahunnya. Hal ini dikarenakan penggunaan sistem yang terbilang cukup mudah dan cepat tanpa perlu melalui perantara lain saat melakukan transfer maupun penarikan.

Debit sendiri dalam kehidupan sehari-hari lebih sering disebut dengan kartu ATM. Kartu satu yang berbahan dari plastik ini memang didesain cukup praktis dan mudah dibawa kemanapun. Macam dari kartu debit ini sendiri pun juga memiliki beragam jenis yang berbeda pada setiap bank. Tentu tidak terkecuali pada Bank Mandiri.

Mengenal Kartu Debit Mandiri

Seperti yang sempat dibahas sebelumnya bahwa Bank Mandiri juga memiliki jenis Kartu Debit Mandiri yang beragam. Tentunya pilihan yang diberikan oleh Bank Mandiri dimaksudkan sesuai dengan kebutuhan nasabah. Nah, lalu apa saja kartu debit yang telah diterbitkan Mandiri? Berikut 6 diantaranya:

1. Platinum VISA 

Jenis Kartu Debit Mandiri yang pertama adalah Platinum VISA. Kartu debit satu ini diperuntukan bagi nasabah yang seringkali melakukan transaksi dengan jumlah yang besar. Pembayaran dari kartu debit ini juga bisa dilakukan tidak hanya untuk domestik namun, juga melalui merchant yang ada di luar negeri. 

Tentunya dengan ketentuan telah bekerja sama dengan VISA. Syarat untuk dapat memiliki kartu ini pun juga cukup mudah dimana nasabah hanya perlu memiliki rekening tabungan maupun rekening giro di Bank Mandiri. Nantinya nasabah diharuskan membayar 8.500 sebagai biaya untuk administrasi. 

2. Gold VISA 

Gold VISA menjadi produk debit selanjutnya yang bisa dimiliki nasabah Mandiri. Jenis kartu kredit ini sebenarnya merupakan kartu ATM yang dapat merangkap VISA. Melalui kartu ini nasabah bisa melakukan transaksi baik dalam negeri bahkan juga di luar negeri dengan aman. 

Nantinya perbulan nasabah diharuskan untuk melakukan pembayaran administrasi 4.500. Kemudahan dalam pembayaran menggunakan kartu ini tentu juga dapat dirasakan nasabah. Apalagi dengan adanya fiestapoin yang bisa ditukarkan dengan hadiah di Bank Mandiri. 

3. Silver GPN 

Silver GPN menjadi jenis Kartu Debit Mandiri selanjutnya yang memiliki kegunaan hampir mirip dengan Gold VISA. Bagi masyarakat yang ingin memiliki kartu ini diharuskan terlebih dahulu memiliki rekening tabungan maupun giro di Mandiri. Nantinya setiap bulan nasabah akan melakukan pembayaran administrasi 2.000.

Nilai administrasi ini tentu tergolong dalam angka yang cukup murah. Namun, sayangnya bagi nasabah yang ingin melakukan pembayaran dalam jumlah besar kartu ini bukanlah pilihan tepat. Limit dari transaksi menggunakan kartu ini sendiri adalah 25 juta dengan batas penarikan berada pada angka 10 juta.

4. Platinum GPN 

Pada Platinum GPN ini nasabah hanya perlu melakukan pembayaran administrasi sebesar 7.500. Nantinya nasabah sudah bisa melakukan transaksi dalam jumlah yang besar menggunakan kartu ini. Tentunya transaksi lebih aman juga akan selalu dijamin oleh Mandiri. 

Transaksi menggunakan Platinum GPN ini sendiri memiliki limit hingga 100 juta untuk proses transfer pada sesama Bank Mandiri. Nah, sedangkan untuk transfer yang dilakukan pada bank berbeda memiliki batas 25 juta.

5. Garuda VISA 

Garuda VISA merupakan suatu bentuk kerjasama antara Bank Mandiri dan juga maskapai Garuda untuk mempermudah transaksi masyarakat. Tentunya dengan adanya kartu debit ini nasabah bisa melakukan pembayaran dengan mudah melalui ATM dan merchant VISA. 

Bagi nasabah Mandiri yang ingin memiliki kartu ini diharuskan untuk melakukan pendaftaran Garudamiles terlebih dahulu. Pendaftaran ini dapat dilakukan di kantor cabang Bank Mandiri terdekat. 

6. Kartuku 

Kartuku menjadi produk Mandiri dalam bentuk debit berikutnya yang bisa digunakan oleh masyarakat. Kartu debit ini dapat didapatkan nasabah saat menabung 500.000 pada pembukaan rekening pertama. Namun, berbeda dengan kartu debit lain yang bisa digunakan dalam dua kegunaan yaitu ATM dan VISA. 

Pada Kartuku, nasabah hanya bisa menggunakan debit ini untuk melakukan transaksi untuk domestik atau kegunaan dalam negeri. Tentunya setiap transaksi yang dilakukan nasabah bisa dilakukan dengan aman. 

Itulah tadi jenis Kartu Debit Mandiri yang bisa dijadikan pilihan oleh nasabah. Bank Mandiri sendiri menyediakan berbagai jenis debit ini supaya bisa digunakan sesuai dengan kebutuhan yang dibutuhkan oleh nasabah. Pembuatan dari kartu ini pun juga bisa dilakukan dengan mudah. Tentunya dengan pemenuhan syarat berupa kepemilikan rekening di Mandiri.

Back to top button