Kenapa Hitam Putih Berhenti Tayang 2020?

Kenapa program talkshow Hitam Putih tidak tayang lagi di Trans7? Apa alasan Hitam Putih berhenti tayang? Acara talkshow yang dibawakan oleh Deddy Corbuzier ini merupakan salah satu acara unggulan di Trans 7. Acara ini sudah menghadirkan berbagai tokoh inspiratif, mulai dari kalangan atas hingga kalangan bawah.

Namun, adanya pandemi membuat berbagai acara di stasiun TV berhenti syuting, tak terkecuali acara Hitam Putih di Trans7. Tapi, sejak diberlakukannya new normal, ternyata acara ini belum juga ditayangkan. Malah slot jam tayang yang tadinya untuk acara Hitam Putih digunakan untuk menayangkan Okay Bos, program talkshow hiburan yang dipandu oleh Raffi Ahmad dan Vicky Prasetyo.

Hitam Putih Trans7 merupakan acara yang ditunggu-tunggu oleh banyak pemirsa TV. Talkshow ini seringkali menghadirkan sosok inspiratif, sehingga tak cuma hiburan yang didapat, tetapi juga inspirasi dan motivasi. Dengan tidak ditayangkannya acara Hitam Putih, kemudian malah ada acara pengganti, ini bisa menimbulkan pertanyaan, apakah Hitam Putih sudah tamat?

Di akun Instagram resmi Hitam Putih, memang belum ada keterangan resmi kalau acara Hitam Putih ini akan dilanjut atau tidak. Banyak yang bertanya kenapa Hitam Putih tidak ditayangkan lagi.

Deddy Corbuzier aktif di Youtube
Meskipun talkshow Hitam Putih berhenti tayang di Trans7, Deddy Corbuzier yang merupakan pembawa acara talkshow tersebut aktif di Youtube. Ia seringkali membuat konten podcast berupa wawancara dengan tokoh-tokoh tertentu, seperti artis, youtuber, tokoh politik, dan sebagainya. Melalui podcast ini Deddy Corbuzier mengaku kalau ia lebih bebas.

Talkshow dengan konsep podcast yang dibawakan Deddy Corbuzier di akun Youtube miliknya sebenarnya sudah ada sebelum Hitam Putih berhenti tayang. Lalu apakah Hitam Putih tidak ditayangkan lagi karena keinginan dari pihak Trans7, atau Deddy Corbuzier yang memutuskan untuk tidak lagi menjadi pembawa acara tersebut? Entahlah.

Konten podcas Deddy Corbuzier seringkali menjadi trending di Youtube. Konten ini menjadi salah satu konten yang diminati oleh para penonton Youtube. Bukan cuma lewat acara TV, lewat Youtube pun Deddy Corbuzier bisa mendapatkan uang.

Fenomena artis membuat konten di Youtube bukanlah hal yang baru. Banyak artis terkenal yang merambah ke dunia Youtube, seperti Raffi Ahmad dan Baim Wong. Namun, selain aktif di Youtube, mereka juga aktif mengisi acara TV.

Deddy Corbuzier adalah tokoh utama dalam acara talkshow Hitam Putih. Kalau acara Hitam Putih tanpa Deddy Corbuzier, tentu suasananya berbeda.

Hitam Putih tayang perdana pada 10 Desember 2010. Acara ini sempat berhenti tayang pada Januari 2014. Namun, karena permintaan pemirsa, acara ini tayang lagi pada 3 Februari 2014. Kalau secara rating, memang acara ini kurang bagus. Kalah jauh dengan sinetron-sinetron di TV lain.

Adanya pandemi membuat Hitam Putih dan berbagai acara TV lain berhenti diproduksi. Selain Hitam Putih, program talkshow di Trans7 yaitu Ini Baru Empat Mata yang dipandu oleh Tukul Arwana juga berhenti tayang.

Memang sebagai gantinya, pemirsa setia Hitam Putih bisa menonton podcast Deddy Corbuzier di Youtube. Namun, terkadang Deddy Corbuzier mengusung tema yang berat di Youtube, tidak seperti saat di TV.

Back to top button