Membatalkan pesanan di Shopee apakah uang kembali?

Apakah kalau pesanan di Shopee dibatalkan, uang bisa kembali? Di Shopee, pengguna bisa membatalkan pesanan, baik itu pesanan yang pembayarannya di depan, maupun yang pembayarannya COD. Kalau pembahasan tentang pembatalan pesanan COD di Shopee sudah saya bahas di postingan sebelumnya. Adapun bahasan kali ini adalah tentang pembatalan pesanan di Shopee dengan metode pembayaran di awal.

Shopee menyediakan beragam pilihan pembayaran seperti lewat transfer bank, Indomaret, Alfamart, dan sebagainya. Dengan adanya beragam pilihan metode pembayaran, tentu sangat memudahkan bagi para pembeli. Bagi yang tidak punya ATM, masih tetap bisa memesan barang di Shopee dengan memilih pembayaran via Indomaret / Alfamart.

Namun, bagaimana kalau setelah pesanan dibayar tapi ingin membatalkan pesanan tersebut? Apakah uang bisa kembali? Bagaimana kalau ingin membatalkan pesanan tapi barang sudah terlanjur dikirimkan?

Membatalkan pesanan yang belum dibayar
Jika pesanan belum dibayar dan tidak jadi pesan, pesanan bisa batal secara otomatis jika dalam 24 jam pesanan tidak dibayar.

Membatalkan pesanan yang sudah dibayar
Anda bisa membatalkan pesanan di Shopee yang sudah Anda bayar. Ribet tidaknya, bergantung pada kapan Anda membatalkan pesanan tersebut. Jika belum ada satu jam sejak pembayaran pesanan tersebut terverifikasi, Anda bisa membatalkan pesanan tersebut dengan klik Batalkan Pesanan, kemudian uang yang Anda bayarkan akan masuk ke Shopeepay. Saldo Shopeepay tersebut bisa Anda gunakan untuk berbelanja di Shopee, atau dicairkan ke rekening bank.

Misal, Anda pesan barang jam 09.00. Kemudian Anda melakukan pembayaran pesanan tersebut pada pukul 10.00. Sebelum pukul 11.00, Anda bisa membatalkan pesanan, kemudian pesanan akan dibatalkan secara otomatis oleh sistem, dengan catatan penjual belum memasukkan nomor resi atau mengatur pengiriman.

Lalu bagaimana kalau penjual sudah mengatur pengiriman atau input nomor resi pengiriman?
Jika menggunakan resi otomatis, nomor resi sudah keluar meski barang sudah dikirimkan. Misal, di Shopee untuk pengiriman via J&T, nomor resinya otomatis, setelah penjual mengatur pengiriman, kemudian akan muncul nomor resi. Ini juga berlaku untuk JNE Cashless. Jika nomor resi belum dikonfirmasi oleh layanan ekspedisi (contoh: J&T), ada kemungkinan pesanan belum diproses.

Tapi, jika penjual tidak menggunakan resi otomatis, penjual mesti mengirimkan barang dulu untuk mendapatkan nomor resi, untuk mengonfirmasi pengiriman. Dengan begitu, jika resi belum dimasukkan, berarti kemungkinan barang belum dikirimkan. Kenapa saya katakan kemungkinan? Karena bisa jadi barang sudah dikirimkan, nomor resi sudah ada, tapi belum di-input oleh penjual.

Jika Anda ingin membatalkan pesanan di Shopee, tapi sudah lewat dari 1 jam sejak pembayaran terverifikasi, Anda tetap bisa mengajukan pembatalan dengan klik Batalkan Pesanan. Pilih alasan pembatalan pesanan, entah itu berubah pikiran, ingin membuat rincian dan membuat pesanan baru, maupun alasan lainnya.

Mengajukan pembatalan pesanan cukup sekali saja, tidak bisa dua kali dalam sekali pesanan. Jangan membatalkan pengajuan pembatalan. Dalam hal ini, pesanan tidak batal secara otomatis, tapi menunggu jawaban dari penjual, apakah menyetujui atau menolak pengajuan pembatalan tersebut. Jika dalam 1×24 jam tidak ada respon dari penjual, maka pesanan akan dibatalkan secara otomatis oleh sistem, kemudian uang yang dibayarkan untuk pesanan tersebut masuk ke Shopeepay.

Lalu bagaimana jika pesanan Shopee sudah berhari-hari belum juga diproses?
Tanpa mengajukan pembatalan, pesanan di Shopee juga bisa dibatalkan secara otomatis oleh sistem jika penjual tidak memproses pesanan dalam batas waktu yang ditentukan. Pesanan juga bisa otomatis dibatalkan jika penjual sudah memproses pesanan, tetapi tidak memasukkan nomor resi, atau nomor resi tidak bisa dikonfirmasi oleh sistem sampai masa berlaku untuk memproses pesanan berakhir.

Dengan sistem yang seperti ini, tentu tidak bisa kalau penjual memasukkan nomor resi asal-asalan, sehingga lebih aman dari penipuan.

Lalu bagaimana kalau barang pesanan sudah sampai, tapi karena suatu hal ingin dikembalikan? Apakah bisa? Tentu bisa. Setelah barang diterima, ada dua pilihan, konfirmasi pesanan telah diterima dengan klik Pesanan Diterima, atau Ajukan Pengembalian jika ingin mengembalikan pesanan. Anda bisa mengajukan pengembalian jika pesanan Anda masih dalam masa garansi Shopee (yang bisa diperanjang satu kali selama 3 hari). Silakan isi data-data yang diperlukan untuk pengembalian barang pesanan Shopee.

Jadi, pesanan Shopee yang sudah dibayar bisa dibatalkan, dan uang yang sudah dibayarkan ke Shopee akan menjadi saldo Shopeepay setelah pesanan tersebut dibatalkan. Saldo Shopeepay bisa digunakan untuk belanja di Shopee, atau dicairkan ke rekening bank. Pengembalian dana pesanan yang dibatalkan tidak bisa lewat Indomaret maupun Alfamart.

19 Comments

  1. Kak? Saya pesan kain di shopee sudah 3 hari dari waktu chek out saya bayar tapi belum juga dikirim, terus saya chat penjual katanya kainnya rusak, saya ajukan pembatalan, tapi kok uang saya belum kembali? Belum masuk ke shopeepay saya, apa uang saya bisa kembali???

  2. kak aku batalin pesanan pake shopeepay, alasannya yg “ingin membuat rincian dan pesanan baru”, td nya mau tambah item, tapi shopeepay aku kok ga balik lagi ya?😢 pdhl tulisannya yg intinya “shopeepay nya bakalan ada lg” itu gmn kak?

      1. Kak, jadi klo shopee yg otomatis membatalkan pesanan, uangnya dari mna dikembalikan? Aku byr pake i-saku Indomaret, trus katanya dikembalikan pake shopeepay itu gmn caranya, sumpah aku bingung 🙂

    1. Sama ka,, aku juga kaya gitu,, tapi aku tetep hubungi penjualnya,, tapi juga belum di respon-respon,,

  3. kalau aku udah transfer kak tapi blum sempet kirim bukti transfer (transfer ATM dicek manual), nah aku batalkan pesanannya. itu gmna ya kak? duittnya tetap masuk ke shopeepay ga ?

  4. Saya sudah bayar di indomart dengan kode SHPZVL76V4W2V tp tdk di terverivikasi kemana uangnya

  5. Aku tadi udah bayar pake shopee pay tapi kepencet membatalkan pemesanan cuma beberapa menit doang waktunya. Tak tunggu kok saldo shopee pay ku ga ada perubahannya. Ini gimana?

  6. Aku membatalkan pesana metode pembayaran shopeepay di batalkan karna timbangan melebihi satu kilo .kata penjual d batalkan dulu lalu dibagi 2 setelah saya batalkan eh malah uang nya ngakembali.cet sama shopee katanya tunggu 1×24 jam setelah itu tunggu lagi 1sampai 3 hari kerja stelah itu tunggu bulan depan d karnakan saldo shopeepay anda mendekati 20 jt aneh ini

  7. Kak jadi aku sudah membayar melalu transfer tapi aku lupa menkonfirmasi kak jdi pesanan aku telah dibatalkan kak jadi gmna tu kak?uangnya bakalan balik lagi?dan kemana uang itu dibalikkan?

  8. Kak, barang sudah dibayar namun barang tidak ada lagi satu, caranya biar uang bisa kembali gimana ya?

  9. Ssya juga lagi gslau saya udah bayar pesanan lewat shopeepay pihak pengiriman instans ga ada yang mau bawa pesanan saya .akhirnya penjual menyuruh dibatalin aja.udah saya batalin penjualsistemnya eror. Tapi dia udah menghubungi pihak shopee. Saya hubungi pihak shopee katanya nunggu 1x24jam. Saya tunggu belum cair juga. Terus saya hubungi pihsk shopee katanya nunggu 2×24 jam. Udah aku tunggu ternyata belum cair. Saya hubungi pihak shopee katanya nunggu 1-3 hari. Selanjutnya mudah mudahan udah cair. Lagi menunggu

  10. Sy jg kayak Mulyani
    Sy sdh transfr uang k Shopee tgk 05 Nop.2020 tpi di btlkan krn sy tdk krm bkti transfernya BRI CEK MANUAL pk sms banking…smpe skrng tdk ad rimbax..entah uang sy kemn..hub.bantuan pusat.ktx tunggu 1-3 hari nnt lwt email tp smpe skrng tdk ad kbrx

Back to top button