Resep Dorayaki Cokelat Enak dan Lembut

Cara Membuat Dorayaki Isi Cokelat Enak dan Lembut – Resep dorayaki adalah  kuliner khas jepang sejenis kue basah yang bertekstur lembut nan empuk. Makanan ini sudah menjadi trensenter di beberapa media sosial dijepang, bukan hanya itu, bahkan diindonesiapun sudah banyak pedagang yang menjajakan dorayaki ini. Nah, pada kesempatan kali ini team warga62.com ingin membagikan resep cara membuat dorayaki isi cokelat enak nan lembut agar bisa anda praktekan dirumah.

Nah, untuk cara membuat dorayaki ini memang cukup simpel. Dan untuk kali ini juga kami memadukan isian cokelat didalamnya. Sedikit perubahan namun amat berpengaruh besar pada citarasa dorayaki yang sangat nikmat. Penasaran ? berikut kami bagikan Cara Membuat Dorayaki Isi Cokelat Enak dan Lembut.

resep dorayaki coklat enak
resep dorayaki coklat enak

Resep Dorayaki Cokelat Enak dan Lembut

Bahan yang dibutuhkan :

  • Tepung terigu 150 gram
  • Garam dapur ½ sendok kecil
  • Margarin secukupnya
  • Gula pasir 3 sendok makan
  • Susu cair 175 ml
  • Telur ayam 2 picis
  • Mentega tawar 40 gram ( lelehkan dahulu )
  • Baking powder 1 sendo teh

Bahan isian kacang merahnya :

  • Kacang merah kering 50 gram ( rendam didalam air selama 3 jam agar empuk lalu tiriskan )
  • Gula pasir 40 garam
  • Susu cair 75 ml

Bahan isian dengan keju : 

  • Keju parut 50 gram
  • Susu kental manis secukupnya
  • Kacang sangrai secukupnya ( potong – potong kecil )
  • Coklat butir secukupnya

Cara untuk membuat Dorayaki :

  1. Pertama – tama buat terlebih dahulu rotinya dulu dengan memasukkan tepung terigu, baking powder, gula pasir dan garam dapur kedalam wadah yang sama sambil diaduk hingga rata
  2. Selanjutnya tambahkan mentega yang telah dilelehkan secara perlahan sambil kemabli diaduk hingga tercampur rata.
  3. Didalam wadah yang berbeda kocok terlebih dahulu telur ayam lalu masukkan kedalam adonan yang telah dibuat sambil diaduk – aduk hingga merata.
  4. Tuangkan susu yang telah dicairkan sambil diaduk hingga rata dan tidak menggumpal.
  5. Ambil cetakan kue kemudian olesi dengan menggunakan mentega, lalu tuangkan adonan secukupnya hingga ¾ bagian cetakan terendam.
  6. Masak terus hingga berwarna kecoklatan dan tidak usah dibolak balik. Lakukan hal yang sama hingga adonan tak tersisa.
  7. Beri isian dengan mengambil dua buah kue dorayaki lalu beri parutan keju, coklat, butiran coklat dan siram dengan susu kental manis.
  8. Kemudian tutup dengan dorayaki yang satunya.
  9. Sedangkan untuk isian kacang merah dengan cara merebus terlebih dahulu kacang merah hingga matang angkat, tiriskan dan haluskan dahulu.
  10. Lalu masak dan tambahkan gula pasir dan susu cair sambil diaduk hingga tercampur rata dan masak hingga mengental.
  11. Lakukan hal yang sama seperti memberi isian keju.
  12. Selesai dan siap untuk dihidangkan.

Demikianlah Cara Membuat Dorayaki Isi Cokelat Enak dan Lembut yang dapat kami paparkan pada pertemuan kali ini. Nah, buat anda yang berminat dengan kue dorayaki, silahkan anda terapkan tutor resep dorayaki diatas. Selamat mencoba.

Back to top button