Resep Sayur Lodeh Terong Enak Sederhana

Cara Membuat Sayur Lodeh Terong Enak dan Sederhana – Menu masakan resep sayur lodeh adalah masakan berkuah yang lumayan sederhana namun rasanya tetap enak untuk disantap. Beberapa masyarakat khususnya kalangan ibu-ibu kerap menghadirkan menu sederhana ini dimeja makan keluarga. Biasanya lebih sering disajikan pada saat siang atau malam hari bersama dengan keluarga tercinta. Anda gemar sayur lodeh?. Mengenal lebih jauh mengenai sayur ladeh, sebenarnya memiliki variasi rasa tergantung bahan baku utama yang digunakan sepeti terong, kacang panjang, tahu dan lain sebagainya. Namun memang proses pengolahan dan paduan bahan yang digunakan hampir serupa. Penggemar sayur lodeh biasanya memburu yang berbahan baku terong sebagai olahan utamanya. Yapz, dengan teksturnya yang empuk dan rasanya yang enak membuat resep sayur lodeh terong ini semakin populer.

Untuk Resep Sayur Lodeh Terong, kali ini kami akan padukan dengan sayuran seperti kacang panjang, labu siam dan lain-lain. Namun anda juga bisa untuk berkreasi dengan menambahkan bahan sesuai selera. Berikut list bahan dan bumbu yang harus disediakan beserta proses pembuatan Cara Membuat Sayur Lodeh Terong Enak dan Sederhana.

Sayur-Lodeh-Terong-enak

Bahan yang dibutuhkan :

  • 10 batang kacang panjang
  • 3 buah labu siam kecil
  • 5 buah terong
  • 1 buah wortel
  • 1 cm lengkuas ( digeprek )
  • 1 lembar daun salam utuh
  • 1 sachet santan kara
  • 1 liter air kurang lebih

Bumbu yang harus dihaluskan :

  • 1 sendok teh udang rebon
  • 6 buah bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 butir kemiri
  • 1 sendok teh penyedap rasa
  • garam dapur secukupnya

Cara Sederhana untuk membuat Sayur Lodeh :

  1. Langkah awal potong – potong sayuran seperti kacang panjang, labu siam kecil, teong dan wortel sesuai dengan selera.
  2. Kemudian cuci dengan air hingga bersih. Tiriskan dan sisihkan dahulu.
  3. Selanjutnya haluskan bumbu seperti udang rebon, bawang merah, bawang putih, kemiri, penyedap rasa dan garam dapur ulek sampai benar – benar halus. Sisihkan.
  4. Lalu rebus air bersih hingga mendidih kemudian masukan potongan labu siam dan wortel kedalamnya.
  5. Tambahkan pula bumbu yang telah dihaluskan sebelumnya, daun salam utuh dan lengkuas yang sebelumnya telah digeprek.
  6. Masak terus sampai labu siam dan wortel empuk.
  7. Berikutnya masukan potongan terong dan kacang panjang aduk rata.
  8. Tuangkan santan kara aduk sampai mereta dan masak hingga matang.
  9. Matikan api dan hidangkan sayur lodeh selagi hangat.

Agar lebih nikmat, silahkan hidangkan bersama dengan sepiring nasi putih yang pulen. Demikian yang dapat kami bahas Cara Membuat Sayur Lodeh Terong Enak dan Sederhana sebagai sajian spesial bersama keluarga tercinta.

Back to top button